Selamat Datang di Blog KKG PAI Balikpapan, Silahkan dibaca dan dipelajari untuk adik-adik yang saat ini belajar di rumah

Penjelasan Materi PAI Kelas 2 BAB 4 Sesi 1

 Pelajaran 4 Perilaku Terpuji

(Tolong Menolong)

Assalamu’alaikum warohmatullahi wa barokaatuh

Apa kabar anak-anak sholih dan sholihah, serta pemirsa PAI TV dimanapun berada?

Semoga selalu dalam keadaan sehat wal ‘afiat, semangat serta dalam perlindungan Allah Swt ya...!! Aaamiiin...

Kita bertemu kembali dalam video pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas 2. Pada video pembelajaran sebelumnya, kita membahas Pelajaran 4, PERILAKU TERPUJI “Kerjasama”. Maka dalam pembelajaran kali ini kita membahas lanjutan dari pelajaran ke 4 yaitu “Tolong Menolong”..

Tetapi...  sebelum kita belajar, mari  kita berdoa terlebih dahulu agar dalam pembelajaran kali ini mendapatkan Rahmat serta Ridho dari Allah Swt dan dapat membawa manfaat di dalam kehidupan kita....

A’uudzubillahiminasy-syaithoonirrojiiim

Bismillahirrahmanirrahiim

Robbi Zidnii ‘ilmaa, warzuqni fahmaa, waj’alni minasshoolihiin.. aamiin.

Anak-anak yang sholih dan sholihah..,  serta pemirsa PAI TV dimanapun berada....

 Jika kita melihat orang lain dalam kesulitan atau kesusahan kita harus menolongnya. Jika ada orang minta tolong, kita juga harus menolongnya.

Memberikan bantuan dan pertolongan adalah perbuatan yang mulia. Perbuatan terpuji yang di sukai oleh Allah Swt.

Kita harus memiliki sikap tolong menolong dalam kebaikan dan takwa.

Seperti yang di firmankan oleh Allah Swt dalam QS. Al-Ma’idah/5 ayat 2.


Yang artinya: “Dan tolong menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebaikan dan takwa, dan janganlah tolong menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran”.

Sikap tolong menolong hendaknya dilakukan kepada siapa saja, kapan saja dan dalam situasi/keadaan baik apa saja. Baik kepada sesama manusia, kepada hewan bahkan kepada tumbuhan sekalipun, karena kita semua adalah sesama makhuk-Nya Allah Swt.

Contoh-contoh tolong menolong dalam kebaikan antara lain: 

1. Menolong ibu memasak


2. Membantu ayah 


3. Menolong kepada hewan dengan memberinya makan 


Dan masih banyak contoh lainnya dalam hal tolong menolong dalam kebaikan..

Manfaat dari sifat suka tolong menolong antara lain:

1. Menjadikan dia memiliki sikap rendah hati

2. Di senangi banyak orang dan teman 

3. Di sayang orang tua dan guru

4. Di sayang dan di cintai oleh Allah Swt dan akan di masukkan kedalam surga.

Yuk.... kita berjanji kepada diri kita masing-masing agar dapat memiliki sifat suka tolong menolong dalam kebaikan...

Ikuti kata-kata bapak/ibu guru ya...!


Aku harus membantu dan menolong orang lain.

Jika ada orang menolongku,

aku akan berterimakasih kepadanya.


Aku siap menjadi penolong jika seseorang membutuhkan pertolongan.

Aku mengharapkan ridho Allah ketika menolong.

Anak-anak yang sholih dan sholihah, demikian materi pembelajaran tentang PERILAKU TERPUJI  yaitu “Tolong Menolong”. Semoga kalian dapat memahami materi tadi dan dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari yaa.

Ayo kita biasakan dan suka TOLONG MENOLONG dalam kebaikan.!!!

Sekian pembelajaran hari ini semoga bermanfaat. Mari kita akhiri Pembelajaran kali ini dengan mengucapkan Hamdallah ‘Alhamdulillaahirobbil’aalamiiin’

Wassalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Anak-anak bisa langsung simak juga videonya...!!!

Pelajaran 4 Perilaku Terpuji

(Tolong Menolong)


LihatTutupKomentar

Label

abdul kodir Achmad Indra Sanjaya Aisba analisis antologi asrama haji at taqwa aznur balikapapan balikpapan balikpapan barat balikpapan kota balikpapan selatan balikpapan utara balikpapankota balikpapanselatan balkot balsel banksoal berbagi bukber buku Daring disdikbud Dokumentasi Educatian Education embarkasi balikpapan family day familygathering Feature gebyarramadhan gpai guru haji halalbihalal harigurunasional idulfitri Ilmu infaq infaq/sedakah islam islami isra mi'raj izzah mubarakah jurnalilmiah Jurnalistik kartini karyatulis kasi Kelas 1 Kelas 2 Kelas 3 Kelas 4 Kelas 5 Kelas 6 kemenag kisahnabi kkg pai balbar kkg pai balkot kkg pai balsel kkg pai baltara kkg pai balteng kkg pai balut kkgpai kkgpaibalikpapan Kkgpaibalsel kkgpaibaltara kkm kombel latihansoal lebaran literasi lkpd mariani masjid materi materi PAI materipai membacanyaring modul modul ajar Moh. thomil Haq mtq mudik Muharram nasyid News Nur Rosyidah nyalanesia Online opini paitvbalikpapan parenting Pelatihan Pendidikan Pendidikan Rangkuman Materi pengajian pengawas pengetahuan pentaspai perangkat perangkat pembelajaran Pesantren Kilat Pesantren Ramadhan pesantrenramadhan pesram pgri pgribalikpapan podcast ppg ppg pai prangkatpembelajaran Prestasi promes prota quiztime ramadan ramadapesram ramadhan Rangkuman Materi rangkumanmateripai rapat rebana rpp runza santunan SD/MI sdkartikavIbalikpapan sdn 001 balkot sdn 006 balkot sdn 017 balbar sdn001balkot sdn002balkot sdn003balkot sdn004balkot sdn005balkot sdn005balsel sdn006balkot sdn006baltara sdn008balkot sdn009balbar sdn009balkot sdn011balkot sdn013balikpapankota sdn013balkot sdn013utara sdn015balkot sdn017balbar sekolah seminar silabus silaturahmi sinau siswa Siti Aisah smp aisba staibalikpapan syafurrohman Syaiful Anshor syaifurrahman syaifurrohman terbit ulangan Umum usbk validasi Wawasan