Selamat Datang di Blog KKG PAI Balikpapan, Silahkan dibaca dan dipelajari untuk adik-adik yang saat ini belajar di rumah

Pentas Seni & Keterampilan PAI SD Kota Balikpapan

Pentas Seni & Keterampilan PAI SD

Kota Bailkpapan 


Balikpapan-Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) Tingkat Kota Balikpapan merupakan agenda kegiatan rutin setiap setahun sekali yang diselenggarakan Pengurus KKG PAI SD se-Kota Balikpapan. PENTAS PAI merupakan wahana kompetisi dalam mengaktualisasikan dan menumbuh kembangkan minat serta bakat peserta didik di jenjang Sekolah Dasar. Kegiatan ini merupakan wadah pembinaan dan aktualisasi bagi peserta didik untuk menerima, memahami, mendalami, menghayati, dan mengamalkan nilai-nilai ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari. PENTAS PAI yang dilaksanakan secara berjenjang mulai dari mulai tingkat sekolah satuan pendidikan sampai tingkat nasional merupakan perhelatan nasional yang strategis dan sangat dinantikan.

Kegiatan PENTAS PAI ditingkat kota mulai digelar kembali pada tahun ini karena pandemic Covid-19 yang melanda diseluruh belahan dunia maka tertunda dan tidak dilaksanakan selama 2 tahun.. Kegiatan ini diinisiasi untuk dijadikan instrumen pembinaan dan pemantauan serta evaluasi perkembangan keberhasilan penyelenggaraan pendidikan Agama Islam ditingkat kota.  

Salah satu cara untuk mencapai keberhasilan pendidikan di kecamatan, maka perlu melibatkan beberapa komponen yang terkait. Pelibatan seluruh komponen yang terkait dan terpadu merupakan katalisator terwujudnya masyarakat Indonesia yang berkualitas, terampil, cerdas, maju, mandiri dan modern. Melahirkan insan-insan terpelajar yang terkonstruksi menjadi masyarakat sosial baru yang memiliki kemampuan menyatukan dan mempererat struktur sosial yang ada dari pengaruh faham transnasional yang intoleran, dan mengancam disintegrasi bangsa. Melahirkan generasi yang memiliki identitas bangsa yang kuat dan memiliki kesadaran kolektif yang menghargai keragaman budaya, ras, suku-bangsa dan agama.

PENTAS PAI sebagai wahana kompetisi siswa di bidang keterampilan dan seni Pendidikan Agama Islam, maka pada penyelenggaraan PENTAS PAI SD Tingkat Kota Balikpapan Tahun 2022 memperlombakan 4 (empat) kelompok jenis mata lomba sebagai berikut:

(1) Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) (Putra & Putri)

(2) Lomba Pidato PAI (LPP) (Putra & Putri)

(3) Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) (Putra & Putri)

(4) Lomba Kaligrafi Kontemporer (Putra & Putri )

        Pembukaan PENTAS PAI dilaksanakan pada hari Rabu, 9 November 2022 di halaman SDN 009 Balikpapan Barat yang dihadiri oleh Perwakilan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan, Perwakilan Kepala Kementrian Agama Kota Balikpapan dan seluruh pengawas PAI SD se-Kota Balikpapan.

Bapak Bukhori mewakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan yang sekaligus membuka kegiatan lomba tersebut, memberi apresiasi yang setinggi-tingginya untuk kegiatan ini dengan tujuan menumbuh kembangkan kreativitas dan potensi siswa dalam bidang agama. beliau juga menyampaikan bahwa Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan akan mensuport penuh untuk kegiatan ini tahun depan semoga kegitan ini bisa memotivasi siswa generasi selanjutnya untuk belajar lebih tekun dan punya kreativitas yang baik demi menjaga kelancaran, kesuksesan, efektifitas, dan efisiensi pelaksanaan pendidikan. (Isk)


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari kkgpaibalikpapan.com. Mari bergabung juga di Channel Youtube paitvbalikpapan".

LihatTutupKomentar

Label

abdul kodir Achmad Indra Sanjaya Aisba analisis antologi asrama haji at taqwa aznur balikapapan balikpapan balikpapan barat balikpapan kota balikpapan selatan balikpapan utara balikpapankota balikpapanselatan balkot balsel banksoal berbagi bukber buku bullying Daring disdikbud Dokumentasi Educatian Education embarkasi balikpapan family day familygathering Feature gebyarramadhan gelitik gpai guru haji halalbihalal hari nasional harigurunasional hkb 2025 idulfitri Ilmu infaq infaq/sedakah inovasi islam islami isra mi'raj izzah mubarakah jurnalilmiah Jurnalistik kartini karyatulis kasi Kelas 1 Kelas 2 Kelas 3 Kelas 4 Kelas 5 Kelas 6 kelas vi kemenag kisahnabi kkg pai balbar kkg pai balkot kkg pai balsel kkg pai baltara kkg pai balteng kkg pai balut kkgpai kkgpaibalikpapan Kkgpaibalsel kkgpaibaltara kkm kombel kreatif latihansoal lebaran literasi lkpd mariani masjid materi materi PAI materipai membacanyaring modul modul ajar Moh. thomil Haq motivasi mtq mudik Muharram nasyid News Nur Rosyidah nyalanesia Online opini orang tua paitvbalikpapan parenting Pelatihan Pendidikan Pendidikan Rangkuman Materi pengajian pengawas pengetahuan pentaspai perangkat perangkat pembelajaran Pesantren Kilat Pesantren Ramadhan pesantrenramadhan pesram pgri pgribalikpapan podcast ppg ppg pai pramuka prangkatpembelajaran Prestasi promes prota quiztime ramadan ramadapesram ramadhan Rangkuman Materi rangkumanmateripai rapat rebana rpp runza santunan SD/MI sdkartikavIbalikpapan sdn 001 balkot sdn 006 balkot sdn 013 balsel sdn 015 balkot sdn 017 balbar sdn001balkot sdn002balkot sdn003balkot sdn004balkot sdn005balkot sdn005balsel sdn006balkot sdn006baltara sdn008balkot sdn009balbar sdn009balkot sdn011balkot sdn013balikpapankota sdn013balkot sdn013utara sdn015balkot sdn017balbar sekolah seminar siaga bencana silabus silaturahmi sinau siswa Siti Aisah smp aisba staibalikpapan syafurrohman Syaiful Anshor syaifurrahman syaifurrohman terbit ulangan Umum usbk validasi Wawasan