KKG PAI Balikpapan │ Balikpapan – Senin sore, (17/3/2025), SD PD 1 Balikpapan Utara dipenuhi suasana kebersamaan dalam acara buka puasa bersama yang diselenggarakan oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) dan Kelompok Kerja Guru PAI (KKG PAI) Balikpapan Utara. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah dan guru PAI dari berbagai sekolah dasar di Balikpapan Utara. Acara ini bukan hanya menjadi ajang berbuka puasa bersama, tetapi juga mempererat silaturahmi dan memperkuat komitmen dalam meningkatkan pendidikan agama Islam di sekolah-sekolah. Sejak sore, para peserta hadir dengan penuh antusias, menandakan semangat kebersamaan yang kuat.
"Kami sangat bersyukur atas terselenggaranya acara ini. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, terutama Ketua K3S yang selalu mendukung program-program KKG PAI," ujar Bapak Junaedi, S.Pd.I., selaku Ketua Panitia dalam sambutannya.
Acara diawali
dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ustadz Fattah, diikuti dengan tausiyah singkat mengenai keutamaan bulan Ramadan. Ketua K3S menyampaikan
laporan terkait dana sedekah jariyah yang berhasil dikumpulkan dari
sekolah-sekolah negeri dan swasta se-Balikpapan Utara. Dana sebesar
Rp63.153.000 telah disalurkan melalui Dinas Pendidikan Kota Balikpapan untuk
membantu pembangunan masjid-masjid yang masih dalam tahap konstruksi. Selain
itu, 100 siswa yang berhak menerima santunan juga mendapat bantuan yang
diserahkan secara simbolis oleh perwakilan tiga sekolah.
"Santunan ini adalah wujud kepedulian kita bersama terhadap siswa yang membutuhkan. Semoga ini menjadi amal jariyah yang membawa keberkahan bagi kita semua," ujar Ketua K3S dalam sambutannya.
Puncak acara
diisi dengan ceramah agama oleh Bapak Ahmadi, S.H.I., M.H., yang mengingatkan
pentingnya kesabaran dan istiqamah dalam menjalankan ajaran Rasulullah SAW.
Usai tausiyah, para peserta melaksanakan sholat Maghrib berjamaah yang dipimpin
oleh Drs. Adi Ismanto. Suasana hening penuh kekhusyukan menyelimuti ruangan,
mempererat ikatan spiritual di antara hadirin.
"Safari
Ramadan ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga upaya memperkuat
silaturahmi antara kepala sekolah dan guru PAI agar terjalin hubungan yang
harmonis dalam dunia pendidikan," ujar Ketua KKG PAI Balikpapan Utara,
Muhammad Junaedi, S.Pd.
Sebagai penutup,
beliau mengumumkan bahwa pada 19-20 Maret 2025 akan diadakan Pesantren Ramadan
di Embarkasi Haji, dengan 80 siswa yang akan mengikuti kegiatan selama dua hari
satu malam. Diharapkan
kegiatan ini memberikan pengalaman berharga dan dapat ditularkan kepada
teman-teman mereka di sekolah masing-masing. Acara buka puasa ini menjadi bukti
bahwa sinergi antara K3S dan KKG PAI Balikpapan Utara terus berkembang dalam
membangun pendidikan Islam yang lebih baik.
Editor : Runza